Cara Transfer OVO ke GoPay Secara Gratis dan Praktis 2023

Ketika kamu mengetahui tentang cara transfer OVO ke GoPay, tentu nantinya kamu bisa mendapatkan berbagai kemudahan dalam transaksi online.

Karena seperti yang kamu tahu, bahwasanya kedua layanan dompet digital ini memiliki fitur yang sangat lengkap dalam segi transaksi.

Dimulai dari membeli pulsa, kuota, hingga voucher game, nantinya para pengguna bisa melakukan hal tersebut dengan sangat mudah.

Bahkan kamu juga dapat menggunakan aplikasi ini untuk membayar berbagai macam tagihan, beberapa diantaranya seperti BPJS dan pajak secara online.

Tapi sebelum kemudahan tersebut kamu dapatkan, tentu kamu juga perlu memastikan bahwa saldo yang ada di akun kamu mencukupi.

Jadi baik itu saldo yang berada di akun OVO maupun GoPay, semuanya sudah harus cukup agar proses transaksi dapat berhasil.

Dengan inilah kamu perlu mencari tahu tentang cara transfer OVO ke GoPay, supaya nantinya kamu bisa mengisi saldo daring masing-masing aplikasi ini.

Dan caranya adalah dengan mengikuti terus semua ulasan dibawah ini, lalu pastikan juga bahwa kamu sudah mengikuti setiap langkah-langkah yang tertera.

Begini Cara Transfer OVO ke GoPay Gratis yang Mudah & Aman

Cara Transfer OVO ke GoPay

Dikarenakan kamu melibatkan uang sebagai alat transaksi lewat aplikasi ini, tentunya kamu perlu memastikan bahwa semuanya aman.

Dan karena pihak pengembang dari kedua dompet digital ini sudah mendesain aplikasinya dengan baik, maka hal tersebut tidak perlu kamu khawatirkan lagi.

Tapi yang paling penting agar uang kamu aman, tentunya kamu perlu memastikan bahwa tidak ada kesalahan disaat melakukan transfer.

Karena disaat para pengguna mengalami kesalahan khususnya disaat memasukan nomor, maka uang tersebut tidak bisa dikembalikan.

Tentu perihal yang semacam ini sangat mengkhawatirkan bagi pemula, apalagi jika mereka baru pertama kali dalam melakukan transfer.

Sehingga hal inilah yang membuat admin menyediakan sebuah tutorial, mengenai cara transfer OVO ke GoPay yang mudah dan aman.

Sebab walaupun caranya sangat mudah, namun untuk sebagian pemula pastinya sangat membutuhkan tutorial seperti ini.

  1. Pertama silahkan buka aplikasi OVO
  2. Kemudian klik di bagian menu “Transfer
  3. Pilih sebuah opsi yang bertuliskan “Ke Rekening Bank
  4. Pada kolom Bank Tujuan, kamu dapat pilih Permata Bank
  5. Pada kolom Nomor Rekening Tujuan silahkan masukkan kode 898 yang diikuti dengan nomor HP yang terdaftar di akun GoPay
  6. Selanjutnya kamu bisa Memasukan “Nominal Transfer” saldo yang ingin ditransfer
  7. Pada kolom pesan, nantinya kamu dapat mengisinya dengan sebuah keterangan tertentu atau bisa juga dengan mengosongkannya
  8. Selanjutnya, muncul keterangan seperti penerima, nomor telepon, dan detail transaksi
  9. Nah, Jika semuanya sudah benar, silahkan klik “Transfer
  10. Terakhir kamu bisa langsung memasukan PIN OVO

Untuk mencegah apabila kamu salah memasukan nomor, maka silahkan pastikan bahwa nomor yang kamu masukan harus sudah sesuai.

Baca juga: Cara Transfer GoPay ke OVO Lewat Flip Gratis Tanpa Update

Cara Untuk Transfer GoPay Ke OVO yang Simple, Proses Cuman 1 Menit!

Berikut Adalah Cara Untuk Transfer GoPay Ke OVO yang Simple, Proses Cuman 1 Menit!

Dikarenakan ada banyak sekali kebutuhan yang bisa kamu dapat dari dompet digital, tentu setiap saat kamu perlu memastikan bahwa saldo sudah cukup.

Dan disini admin sangat yakin, bahwa hampir dari kalian semua memanfaatkan lebih dari satu jenis layanan dompet digital di HP kamu.

Sehingga dalam hal tersebut, kamu bisa mengisi saldo dari aplikasi satu ke aplikasi satu lainnya agar proses bisa dilakukan dengan lebih mudah.

Nah, jika sebelumnya kalian tahu tentang cara transfer OVO ke GoPay, maka untuk yang berikutnya kamu bisa mencari tau tentang cara transfer dari GoPay ke OVO.

Karena seperti yang admin katakan tadi, bahwasannya kamu bisa menggunakan kedua aplikasi ini untuk berbagai kebutuhan.

Lantas supaya kedua fungsi aplikasi ini bisa berjalan dengan baik, tentu kamu nanti bisa gantian mengisi saldo dari satu aplikasi ke satu aplikasi lainnya.

Teruntuk kamu yang baru pertama kali juga dalam menggunakan aplikasi GoPay, mungkin sedikit merasa bingung dalam melakukan proses transfernya.

Jadi supaya kalian tidak bingung lagi, tentunya admin juga sudah mempersiapkan sebuah langkah-langkah yang bisa diikuti sebagai berikut.

  1. Buka aplikasi GoJek
  2. Selanjutnya pilih pada bagian menu Pay yang terletak pada bagian atas
  3. Lanjut dengan mengklik menu To Bank Account
  4. Dan klik juga pada sebuah opsi yang bertuliskan Instant Transfer to a New Bank
  5. Nantinya kamu akan diperlihatkan dengan beberapa opsi bank dan silahkan pilih bank CIMB Niaga
  6. Jika sudah menentukan jenis bank, Masukan Kode 8099 yang diikuti dengan Nomor OVO yang kamu punya
  7. Lanjut dengan mengklik di bagian Verify dan nantinya akan muncul keterangan penerima akun OVO
  8. Klik dibagian Continue dan masukan Nominal Transfer dan klik kembali Continue
  9. Jika semuanya sudah benar klk Confirm dan masukan Pin GoPay

Setelah pin GoPay sudah kamu masukan, maka uang yang ada di GoPay kamu akan langsung terpotong dengan sendirinya.

Adakah Syarat yang Harus Dipenuhi Untuk Transfer ke Sesama Dompet Digital?

Adakah Syarat yang Harus Dipenuhi Untuk Transfer ke Sesama Dompet Digital

Hingga saat ini, sudah ada banyak sekali jenis layanan dompet digital yang bisa kamu temukan dan digunakan secara gratis.

Yang mana untuk semua jenis dari layanan dompet digital tersebut, pastinya sudah dibekali dengan berbagai fitur-fitur unggulan.

Semua jenis fitur unggulan yang disediakan oleh aplikasi ini, tentu dapat kamu gunakan secara gratis asalkan kamu sudah memenuhi persyaratan.

Jadi dengan kamu memenuhi semua persyaratan yang ada, maka nantinya kamu bisa mengakses semua fitur tersebut dan salah satunya adalah fitur transfer.

Ada berbagai persyaratan yang harus kamu penuhi, dan mungkin itu semua belum kamu ketahui sampai saat ini juga.

Oleh karena itu admin sudah merangkum semua jenis persyaratan yang ada, melalui sebuah rangkuman yang tersedia di bawah ini.

Baca juga: Cara Cek Nomor Indosat Ooredoo yang Masih Aktif atau Tidak

1. Pastikan Akun Dompet Digital Sudah Di Upgrade ke Versi Premium

Dari semua jenis dompet digital yang ada, nantinya setiap pengguna diwajibkan untuk mengupgrade akunnya terlebih dahulu ke versi premium.

Dan untuk masing-masing aplikasi pasti punya sebutannya sendiri, diantaranya seperti DANA premium, OVO premier, dan ShopeePay versi plus.

Dalam setiap proses upgrade yang perlu dipenuhi, nantinya kamu perlu menyiapkan berkas tertentu yang sudah dianjurkan oleh pihak aplikasi.

Dimana untuk rata-rata jenis berkas yang perlu dipenuhi tersebut, adalah sebuah KTP yang akan di foto dan kamau dianjurkan untuk foto selfie dengan KTP tersebut.

2. Selalu Mengecek Isi Saldo yang Dimiliki

Adanya saldo atau uang yang berada di akun dompet digital kamu, tentunya menjadi hal paling utama yang perlu kamu perhatikan.

Karena jika tidak ada saldo atau uang, maka kamu tidak bisa lolos persyaratan transfer yang memang sudah menjadi ketetapan aplikasi.

Oleh sebab itu, admin sarankan agar kamu selalu memeriksa saldo atau uang yang berada di dalam akun kamu sudah tercukupi atau bila perlu lebih.

Dan kalau isi saldo yang kamu miliki sudah lebih dari cukup, maka kamu pun nantinya bisa langsung masuk pada menu transfer.